Breaking News
Loading...
Monday, October 29, 2012

new Western Digital Velociraptor 10.000 RPM

11:31 AM


Kecepatan Read hingga 200 MB/s

Rata-rata, kecepatan pada hard disk adalah 7200 RPM, hanya beberapa tipe hard disk saja yang berjalan dengan kecepatan di atas itu, salah satunya adalah seri Velociraptor dari Western Digital (WD).

Tahan Bekerja Selama 24/7
Walaupun memiliki fisik sebuah hard disk 3.5 inci, sebenarnya hard disk ini memiliki ukuran 2.5 inci yang dipasangkan pada heat sink besar yang bernama Ice Pack. Rangka mounting ini memiliki heat sink terintegrasi, sehingga dapat meredam panas yang dihasilkan kecepatan tinggi platter yang ada di dalamnya.

Interface yang digunakan pada hard disk ini adalah SATA 6 Gb/s, selain itu WD juga membekali hard disk ini dengan cache memory sebesar 64 MB. Kemudian untuk melihat kecepatannya, Komputek melakukan benchmarking menggunakan aplikasi seperti CrystalDiskMark 3.0.1 dan HD Tune Pro 4.60 dan membandingkan hard disk WD Velociraptor dengan WD Blue.

Saat menggunakan aplikasi CrystalDiskMark 3.0.1, kecepatan sequential Read dari WD Velociraptor mencapai 212 MB/s dan Write adalah 208 MB/s. Sedangkan untuk WD Blue adalah 66 MB/s untuk kecepatan Read dan 64 MB/s untuk Write. Dengan begitu Velociraptor memiliki kecepatan 3x lipat lebih kencang dibandingkan dengan WD Blue. Angka tersebut sangat mengejutkan karena belum pernah ada hard disk WD yang mencapai 200 MB/s bahkan untuk seri Velociraptor sebelumnya. Oya, tipe Velociraptor yang Komputek tes memiliki kapasitas 1 TB.

Untuk kecepatan acak (random), Velociraptor juga 2x lipat lebih cepat dibandingkan dengan WD Blue, yaitu 10 ms berbanding dengan 21 ms. Memang kecepatannya belum dapat dibandingkan dengan SSD, tetapi bila Anda ingin mendapatkan media penyimpanan dengan kecepatan tinggi tanpa harus mengeluarkan biaya yang tinggi, jelas Velociraptor menjadi pilihan utama.

Velociraptor sendiri dirancang agar tahan bekerja selama terus-menerus dalaman 24 jam sehari, 7 hari dalam seminggu. Cocok sekali digunakaan untuk standar PC workstation. Tetapi tidak menutup kemungkinan juga bagi Anda yang sering bekerja menggunakan aplikasi-aplikasi dengan aktifasi penulisan yang intensif, seperti pengeditan video yang membutuhkan kemampuan tulis tinggi pada hard disk.

WD Velociraptor sendiri tersedia dalam 2 kapasitas, yaitu 1 TB, 500 GB dan 250 GB.

Spesifikasi:
- Rotary Acceleration Feed Forwrd
- Ice Pack mounting
- Kecepatan 10.000 RPM
- SATA 6 Gb/s interface
- 64 MB cache

Harga:   1 TB Rp
            500 GB Rp
            250 GB Rp



 - Menggunakan mounting dengan heatsink terintegrasi.




 - Perbandingan fisik dengan WD Blue.




 - Kecepatan Read dan Write dengan benchmark CrystalDiskMark 3.0.1




 - Kecepatan Read pada HD Tune Pro 4.60



 - Rata-rata kecepatan akses baca acak yaitu 10 ms.

0 comments:

Post a Comment

terimakasih

 
Toggle Footer